Resep Kue Kembang Gula Kelapa Muda

Setelah sebelumnya kami mengulas kue tradisional resep putu ayu ketan hitam tanpa santan, kali ini kami akan mengulas Resep Kue Kembang Gula Kelapa Muda untuk anda. Kembang gula kelapa adalah kue yang terbuat dari kelapa asli baik kelapa muda maupun kelapa tua yang dikombinasikan dengan tepung kanji. lalu diberi gula pasir sebagai pemanisnya.

Kue kembang gula kelapa ini tergolong kue jajanan tradisional yang sudah ada sejak dahulu kala dan pastinya sering kita temui di pasar apalagi ketika bula puasa tiba. Tekstur kue ini kenyal dan rasanya manis di lidah. Kue kembang gula kelapa ini biasanya menjadi sajian ketika acara kampung atau hajatan. Jika anda membelinya di pasar, mungkin harga kue ini berkisar 2000 rupiah saja.

Resep Kue Kembang Gula Kelapa Muda

Nah jika anda punya acara di rumah, anda bisa menyuguhkan kue kembang gula kelapa ini lho sobat. Selain cara membuatnya yang mudah, bahan yang diperlukan juga sederhana serta simple. Untuk membuatnya tidak diperlukan waktu yang lama kok, jadi dijamin tidak akan menyita banyak waktu anda. Nah kali ini Ciresep akan memberikan ulasan Resep Kue Kembang Gula Kelapa Muda untuk anda. Mari langsung kita simak resepnya dibawah ini.

Resep Kue Kembang Gula Kelapa Muda

Bahan kembang gula kelapa muda:
sediakan 2 butir kelapa muda
sediakan ½ sendok teh vanili
sediakan 2 sdm tepung kanji (dilarutkan pada sedikit air)
sediakan 300 gram gula pasir
sediakan pewarna makanan merah, hijau, kuning
sediakan air putih secukupnya

Cara membuat kembang gula kelapa muda:
1. Pertama silakan parut daging kelapa muda nya menjadi bentuk yang panjang-panjang
2. Selanjutnya silakan rebus gula pasir dengan air pada panci hingga mendidih.
3. Selanjutnya masukkan daging kelapa muda yang sudah diparut ke dalam rebusan gula tadi, lalu tambahkan juga tepung kanji.
4. Lalu bagi adonan menjadi 3 bagian, masing-masing beri warna merah, hijau, dan kuning.
5. Jika sudah, ambil daging kelapa dengan garpu, lalu letakkan pada loyang (gulung-gulung tak beraturan), lalu dinginkan.

Sampai disini kembang gula kelapa muda sudah siap disantap dan disajikan. Kue ini bisa anda sajikan untuk cemilan keluarga dirumah apalagi ketika bulan puasa, bisa menjadi menu berbuka puasa anda karena mengandung gula yang dapat mengembalikan energi tubuh anda. Anda bisa juga menjualnya sebagai usaha rumahan.

Sekian ulasan Ciresep kali ini mengenai Resep Kue Kembang Gula Kelapa Muda. Nantikan terus resep lainnya dari kami di blog ini. Sekian dan selamat mencoba!

Resep Kue Kembang Gula Kelapa Muda | Maya Sofia | 4.5